PT Pineapple Sweet



Nanas adalah salah satu jenis tumbuhan yang bermanfaat dan bervitamin. Pohon nanas banyak ditaman di kebun/sawah. Tumbuhan nanas ini mempunyai banyak manfaat, mulai buah, ampas, dan kulitnya yang dapat digunakan sebagai minuman yang bervitamin. Padahal kulit nanas dapat diolah menjadi minuman yang lebih menarik dan juga memiliki banyak khasiat, salah satunya dapat digunakan menjadi minuman bervitamin, namun pada umumnya banyak masyarakat yang tidak mengetahuinya.



Nanas merupakan salah satu jenis buah-buahan yang banyak dihasilkan di Indonesia. Dari data statistik, produksi nenas di Indonesia untuk tahun 1997 adalah sebesar 542.856 tondengan nilai konsumsi 16,31 kg/kapita/tahun (Anonymous, 2001). Dengan semakin meningkatnya produksi nenas, maka limbah yang dihasilkan akan semakin meningkat pula.Menrut Suprapti (2001), limbah nenas berupa kulit, ati/ bonggol buah atau cairan buah/gula dapat diolah menjadi produk lain seperti sari buah atau sirup.



Dari sinilah, produsen ingin membuat dan membuktikan kepada konsumen bahwa kulit nanas ini dapat diolah menjadi minuman yang menarik, sehingga konsumen bisa menikmati olahan buah nanas ini tidak hanya buahnya tetapi pada kulitnya juga bisa dimanfaatkan. Dengan adanya sirup buah nanas ini, maka dapat disimpulkan bahwa buah nanas yang biasanya dibuang kulitnya kini bisa dibuat sebagai minuman yang sangat bervitamin dan ekonomis.



Produk ini disajikan secara langsung dengan penyajian yang higienis. Keunggulan dari produk ini adalah berbahan dasar kulit buah nanas yang sangat jarang dimanfaatkan kembali selain itu juga berfungsi sebagai pengontrol antioksidan karena memiliki kadar vitamin C yang tinggi. Dengan demikian diharapkan para penikmat produk yang ada saat ini tidak khawatir dengan masalah kesehatan.

Tenang saja, harga yang dipatok untuk segelas sirup nanas segar cuma Rp 3000,-/gelas. Dijmin ketagihan :9

Promosi penjualan yang akan dilakukan adalah  penyebaran brosur produk, promosi dari mulut ke mulut, diberikan paket hemat, iklan Koran dan Social Media.

Sirup dikit, joss !
Tak bermanfaat, bukan berarti tak sehat

0 Response to "PT Pineapple Sweet"

Posting Komentar